:: Trik Maksimalkan Kandungan Gizi 5 Bahan Makanan ::

Trik Maksimalkan Kandungan Gizi 5 Bahan MakananCNI DC715 Buah, sayur, dan beragam hasil alam lainnya memang terbukti baik dikonsumsi karena kandungan gizi yang tinggi serta lebih aman dibandingkan bahan makanan lain hasil rekayasa pabrik. Namun, tahukah? Ternyata semua kebaikan dan kandungan gizi dalam bahan-bahan alami itu masih bisa dimaksimalkan lho jika saja kita tahu triknya.

Karenanya, baca tuntas artikel berikut untuk mendapatkan trik memaksimalkan kandungan gizi dari bahan-bahan makanan yang ada di sekitar kita yuk! Berikut selengkapnya:

1. Kiwi, Tak Perlu Kupas Kulitnya

Bagimu yang baru mengetahui fakta ini, pointer di atas tentu membuat dahimu berkerut ya, Dear? Bagaimana tidak? Dari tampilannya yang agak berambut, kulit kiwi memang terlihat tidak untuk dimakan. Berbeda dengan apel.

Namun, fakta ini akan membuatmu berpikir ulang mengupas si hijau segar ini. Tak kalah dengan daging buahnya, kulit kiwi mengandung vitamin dan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh. Bahkan, para ahli menyebutkan, mengupas kulit kiwi akan membuatmu kehilangan 14 persen dari total kadar vitamin dari buah ini.

2. Konsumsi Pir Saat Sudah Matang

Dibanding yang belum matang sempurna, pir yang sudah matang mengandung non-fluorescent chlorophyll catabolites (NCC) lebih banyak. Setidaknya itulah hasil yang diungkapkan para peneliti terkait temuannya. NCC adalah sejenis antioksidan yang akan membantu tubuh melawan radikal bebas.

3. Jemur Jamur Terlebih Dulu

Tahukah, Dear? seperti halnya kulit manusia, jamur bisa mengubah sinar matahari menjadi vitamin D. Hebatnya, proses penjemuran untuk memaksimalkan kadar vitamin D ini pun tak perlu lama-lama.

Dalam lima menit saja proses penjemuran jamur di bawah sinar matahari akan meningkatkan kadar vitamin D di dalamnya yang jumlahnya setara dengan 8x kadar vitamin D harian yang diperlukan tubuh.

4. Campur Teh Hijau dengan Lemon

Seperti yang kita tahu, teh hijau mengandung polifenol yang merupakan antioksidan alami yang baik untuk tubuh. Namun, tahukah Dear? Ternyata kadar polifenol ini bisa kita maksimalkan dengan cara yang cukup mudah yakni dengan mencampurnya dengan lemon.

Secara alami lemon akan meningkatkan daya serap teh hijau terhadap antioksidan.

5. Dinginkan Kacang Kenari

Dibanding kacang lainnya, kenari diketahui mengandung Omega-3 dalam bentuk asam alpha linolenik (ALA) paling banyak. Sayangnya, kadar ini akan berkurang ketika kenari dibiarkan terlalu lama berada dalam suhu hangat. Karenanya, mulai sekarang simpanlah kacang ini dalam lemari pendingin agar kandungan gizi di dalamnya terjaga serta rasanya pun kebih enak. (Nita Sejati)

Leave a comment