:: Konsumsi Serat Memperkecil Risiko Terkena Penyakit Kronis ::

Konsumsi Serat Memperkecil Risiko Terkena Penyakit KronisCNI DC715 Orang yang rutin mengonsumsi serat, kecil kemungkinan untuk berumur pendek, demikian hasil studi terbaru.

Melansir foxnews, Potensi serat terbukti meminalisir risiko terkena berbagai penyakit kronis, seperti jantung, diabetes, dan beberapa jenis kanker.

“Setiap orang harus memotivasi diri mereka untuk mengonsumsi lebih banyak serat. Ini berpotensi memperkecil kematian dini,” jelas Yang Yang, dari Shanghai Cancer Institute, China.

Tidak hanya itu saja, manfaat mengonsumsi serat juga meningkatkan kemungkinan penurunan berat badan.

“Makanan tinggi serat akan membuat seseorang merasa kenyang lebih cepat, lebih lama, yang tentu saja membantu mengatasi kenaikan berat badan dan makan berlebihan,” jelas Victoria Burley, peneliti dari University of Leeds, Inggris.

Leave a comment